
Unisba Jadi Tujuan Pelaksanaan Indonesia Future Leaders Camp 2025
Universitas Islam Bandung (Unisba) menjadi tuan rumah pelaksanaan Regional I Indonesia Future Leaders Camp (FLC) 2025. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemdiktisaintek) dan berlangsung pada 29–30 Oktober 2025 di Aula Utama Unisba, serta dilanjutkan di Jakarta pada 31 Oktober 2025. Acara ini diikuti oleh 60 peserta terpilih yang berasal dari DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Banten.
Pembukaan kegiatan dilakukan oleh Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi, Prof. Brian Yuliarto, Ph.D. Dalam sambutannya, ia menekankan pentingnya integritas bagi generasi muda yang akan menjadi calon pemimpin bangsa di masa depan. Menurut Brian, regenerasi kepemimpinan harus dipersiapkan sejak dini. Ia menilai bahwa aktivis mahasiswa memiliki nilai lebih karena terbiasa berpikir luas, mengatur waktu, serta menghadapi berbagai tantangan dengan tenang.
“Forum FLC ini adalah gagasan untuk menyiapkan generasi masa depan bangsa kita. Seorang aktivis, adik-adik yang aktif di kemahasiswaan itu memiliki nilai lebih. Yang membuat orang berhasil itu adalah yang bisa melakukan multitasking, memikirkan banyak hal secara bersamaan dan tetap bisa tenang memanage problems yang ada. Itu sesuatu yang sangat dibutuhkan dalam leadership,” ujarnya.
Brian juga menyoroti pentingnya keseimbangan antara prestasi akademik dan aktivitas lainnya. Forum FLC, tambahnya, menjadi upaya untuk menstimulus sejak dini agar para mahasiswa paham paradigma dan wawasan global terkini. Ia menyebut bahwa kebanyakan teman-teman aktivis kurang fokus pada akademik, sedangkan anak yang kuat di bidang akademik sering tidak tertarik menjadi aktivis. Namun, kedua aspek ini perlu dikuasai.
“Nah ini yang kita ingin sebenarnya jaring ya dari FLC,” tambah Brian.
Dalam kesempatan tersebut, Brian juga menyampaikan visi kepemimpinan generasi muda dengan rasa bangga nasional. Ia berharap agar produk-produk Indonesia dapat sejajar dengan merek internasional seperti Samsung dan Hyundai dari Korea Selatan.
“Saya pikir, saya datang ke Boston lewat mobil Hyundai, bendera Korea. Saya mendarat di Qatar, yang jemput taksinya Hyundai juga. It’s amazing, jadi kita harus punya mimpi besar seperti itu. Kita gak mungkin lawan mereka kalau mimpi kita sempit. Nah ini yang kita ingin lahirkan di Future Leaders Camp,” katanya.
Menutup sambutannya, Brian memberikan pesan inspiratif kepada seluruh peserta. “Jangan khawatir dengan latar belakang Anda. Siapapun Anda, Anda bisa capai itu. Kuncinya satu, mimpi yang setinggi-tingginya. Tapi kemudian Anda juga harus kejar terus secara tekun mimpi besar tersebut,” ujarnya.
Visi Rektor Unisba dalam Mengembangkan Calon Pemimpin
Rektor Unisba, Prof. Harits Nu’man, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari ikhtiar strategis untuk melahirkan calon pemimpin umat yang berkarakter, berilmu, dan berakhlak. Ia berharap kegiatan ini dapat menjadi wahana untuk menggali potensi dan melahirkan pemimpin masa depan yang memiliki integritas, loyalitas, dan kepedulian terhadap masyarakat.
Harits menekankan bahwa pemimpin masa depan tidak boleh hanya fokus pada keuntungan pribadi, tetapi juga harus peduli dengan masyarakat di bawahnya. Pertumbuhan ekonomi yang besar harus dinikmati oleh seluruh masyarakat, bukan hanya segelintir kalangan.
“Seperti yang disampaikan Pak Menteri, kita butuh calon pemimpin masa depan yang punya integritas, peduli dengan permasalahan yang ada di masyarakat dan bisa jadi solusi bagi sekitarnya,” kata Harits.



Posting Komentar